Rechercher dans ce blog

Sunday, March 29, 2020

Lark Tawarkan Layanan Kolaborasi Kerja Gratis untuk Asia Tenggara - Medcom ID

Jakarta: Lark Technologies, perusahaan teknologi berbasis di Singapura, mengumumkan platform kolaborasi digital mereka telah tersedia secara gratis di kawasan Asia Tenggara termasuk Singapura, Malaysia, Indonesia, Filipina, Thailand dan Vietnam.
 
Lark adalah sebuah platform kolaborasi yang menggabungkan berbagai perangkat kerja pokok seperti Messenger, Online Docs and Sheets, Cloud Storage, Calendar dan Video Conferencing.
 
Saat ini, berbagai inisiatif telah diambil oleh para pelaku bisnis dan lembaga pendidikan di seluruh dunia sebagai upaya pencegahan penyebaran wabah Covid-19. Langkah ini mulai dari kebijakan pembatasan perjalanan, kewajiban bekerja dari rumah (work from home), hingga proses belajar-mengajar jarak jauh.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Lark mengklaim menawarkan solusi atas tantangan tersebut dengan menghadirkan perangkat kolaborasi digital yang mudah digunakan untuk membantu masyarakat agar dapat tetap saling terhubung.
 
Selain mendukung kerja jarak jauh, UNESCO diklaim telah mengakui Lark sebagai platform yang dapat membantu para pelajar, orang tua dan guru dalam memfasilitasi proses belajar mengajar dan interaksi sosial selama periode penutupan sekolah.
 
Versi gratis Lark diklaim hadir dengan panggilan video unlimited (dilengkapi dengan fitur berbagi layar), 200GB cloud storage, dokumen dan lembar kerja kolaborasi online, kalender pintar, fitur messenger yang handal, layanan integrasi pihak ketiga tanpa batas serta sistem absensi atau approval yang dapat disesuaikan sesuai kebutuhan.
 
“Dengan adanya perangkat kerja jarak jauh ini, berbagai organisasi dapat memastikan karyawannya tetap produktif, walaupun sedang melakukan remote working. Hal yang sama juga berlaku bagi sekolah dan universitas, di mana para pendidik berusaha keras untuk memastikan siswa-siswinya dapat terus belajar di mana pun mereka berada,” ujar Joey Lim, Commercial Lead, APAC, Lark.
 
“Dengan adanya perangkat kerja jarak jauh ini, berbagai organisasi dapat memastikan karyawannya tetap produktif, walaupun sedang melakukan remote working. Hal yang sama juga berlaku bagi sekolah dan universitas, di mana para pendidik berusaha keras untuk memastikan siswa-siswinya dapat terus belajar di mana pun mereka berada,” ujar Joey Lim, Commercial Lead, APAC, Lark.
 

(MMI)

Let's block ads! (Why?)



"asia" - Google Berita
March 30, 2020 at 11:43AM
https://ift.tt/3bye1y4

Lark Tawarkan Layanan Kolaborasi Kerja Gratis untuk Asia Tenggara - Medcom ID
"asia" - Google Berita
https://ift.tt/2ZO57I2
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Rubin Museum, Haven for Asian Art, to Close After 20 Years - The New York Times

It is the first major art museum in New York to close within recent memory. The museum had financial challenges and has faced accusations o...

Postingan Populer